KAWAH RATU MENJADI OBYEK WISATA FAVORIT PARA TURIS


photo by: Google

TANGERANG – Bogor memang selalu menyimpan berbagai macam keindahan ekosistem dan tempat wisatanya. Salah satu keindahan alam tersebut ialah Kawah Ratu.
Kawah Ratu adalah salah satu kawah yang terletak ditengah-tengah Gunung Salak. Berada di Pamijahan, Kabupaten Bogor membuat Kawah Ratu tidak pernah sepi pengunjung. Banyak pengunjung berdatangan untuk melihat keindahan Kawah Ratu, khususnya pada hari liburan.
Ketika liburan, biasanya pengunjung meningkat tiga kali lipat dari biasanya. Hal ini diungkapkan oleh Devi (28) selaku penjaga villa disekitar Kawah Ratu.
“Biasanya wisatawan ramai datang kesini kalau lagi weekend gitu. Rata-rata mereka yang menginap di villa saya ini ingin berkunjung ke Kawah Ratu. Biasanya sih dari kalangan remaja, anak kuliahan, atau keluarga pada nginap disini,” ungkap Devi.
Tidak hanya dikunjungi oleh wisatawan domestik, tetapi Kawah Ratu pun ramai dikunjungi oleh wisatawan mancanegara. Dengan ditemani oleh tour guide, wisatawan dapat lebih mudah untuk berkunjung dan mengetahui segala informasi tentang Kawah Ratu.
“Iya kadang tuh kalau pas weekend suka ramai sama turis gitu. Mereka juga biasanya pada nginap disini, kadang ada juga yang nginap di villa sebelah. Kebanyakan sih tujuan mereka ya mau ke Kawah Ratu,” kata Devi.
Dalam perjalanan menuju Kawah Ratu, pengunjung akan dimanjakan oleh keindahan alam sekitar. Untuk menjangkau Kawah Ratu, pengunjung dapat memakai kendaraan pribadi ataupun kendaraan umum.

Oleh : Ryandita Fadillah

Komentar

Postingan Populer