Pelatihan Dasar Himpunan Mahasiswa (PDHM), Mengasah Kreativitas ditengah Transformasi Digital


Jurnis.id - Himpunan Administrasi Publik (HIMAPIS) sukses menggelar Pelatihan Dasar Himpunan Mahasiswa (PDHM) yang bertajuk “Menumbuhkan Sense Of Belonging Mahasiswa Sebagai Agent Of Changes di Era Digitalisasi”. Acara ini berlangsung pada tanggal 4-6 Oktober 2024 yang diselenggarakan di Puncak Bogor dan dihadiri oleh 29 para calon anggota HIMAPIS. 

Acara PDHM ini bertujuan untuk menambah wawasan dan pemikiran yang luas terhadap suatu hal baru yang berada di luar kampus dan juga menumbuhkan profesionalitas kinerja serta menggali bakat mahasiswa dalam bidang administrasi dan kepemimpinan. 

Adapun rangkaian acara yang tersedia seperti sambutan dari ketua umum dan ketua pelaksana, penyampaian pemateri oleh para ahli di bidang Administrasi Publik dan juga games. Dengan diadakannya PDHM, para calon anggota mendapatkan ilmu pengetahuan baru tentang materi di luar pembelajaran kelas pada biasanya dan juga pengetahuan perihal gaya kepemimpinan sebagai individu yang mendorong perubahan di era digitalisasi.

Siska selaku ketua umum HIMAPIS menyampaikan harapannya terhadap pelaksanaan PDHM ini, salah satunya yaitu bisa meningkatkan intelektualitas para anggotanya.

“Dengan adanya acara ini saya berharap dapat melahirkan pengurus - pengurus yang berintelektual serta dapat menjadi langkah awal himapis lebih baik lagi ke depannya,” Ujarnya.


••••
Penulis: Nebi
Redpel: Feari

Komentar

Postingan Populer