UKM Mapala Benteng Alam Unis Tangerang Melakukan Upacara Pembukaan Diklat.


Unit Kegiatan Mahasiswa Mapala Benteng Alam Universitas Islam Syekh Yusuf Tangerang telah resmi melakukan Upacara Pembukaan Diklat pada Jumat, ( 27/01/2023) yang bertempat di lapangan Universitas Islam Syekh Yusuf Tangerang.

Upacara ini dimulai pada pukul 15.00 WIB. Dipimpin langsung oleh Bapak H. TB Yudi Muhtadi S.Sos., M.Si., yang juga menjabat sebagai Kepala Bagian Kemahasiswaan Universitas Islam Syekh Yusuf Tangerang.

Upacara Pembukaan Diklat ini dilakukan sebagai salah satu bagian acara Diklat Anggota Baru MBA 2023 yang akan berlangsung selama 7 hari, terhitung dari tanggal 27 Januari 2023 hingga 2 Februari 2023.

Selama 2 hari, anggota baru MBA akan melaksanakan diklat di Kampus Universitas Islam Syekh Yusuf Tangerang. Dan dihari berikutnya, selama 5 hari kedepan, anggota baru MBA akan melakukan Diklat di Gunung Kencana, Bogor, Jawa Barat.

Ditemui di sekret MBA, Ketua Pelaksana Diklat MBA tahun 2023 ini, Ka Enggi Islami mengatakan jika tujuan utama diadakannya acara diklat ini menciptakan generasi-generasi baru berikutnya dengan cara membentuk mental dan karakter para anggota baru MBA dengan mengusung tema 'Membentuk Generasi Yang Loyalitas, Kreatif Berilmu Dan Berani'.

Selain para panitia MBA yang telah menyiapkan acara Diklat ini selama 1 bulan lebih, para anggota baru pun ikut mempersiapkan diri mereka dalam mengikuti acara Diklat MBA 2023 ini. Ka Syiva, selaku salah satu anggota baru MBA mengatakan ada banyak hal yang di bawa dalam persiapann acara kali ini, seperti perlengkapan baju, makanan darurat, P3K, dan lain sebagainya. Meski begitu para panitia sudah mengingatkan para anggota baru untuk tetap meminimalisir bawaan barang bawaan mereka.

Komentar

Postingan Populer